3 Spot Terbaik Untuk Melihat Gerhana Bulan Langka di Bandung

Apa yang akan kamu lakukan jika terjadi fenomena alam misalkan Gerhana Bulan Total? Apalagi setelah Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) membuat rilis bahwa 31 Oktober akan terjadi Gerhana Bulan Langka karena Bulan berada pada posisi supermoon dan bluemoon.

Sebagian orang mungkin memilih untuk menyaksikan fenomena alam yang tergolong langka ini. Dan sebagian lagi memilih untuk shalat Gerhana dan diam di rumah. Nah, jika Kunafens yang berada di Kota Bandung atau sedang berkunjung ke Kota Kembang ini ingin menyaksikan Gerhana Bulan Langka, berikut ini beberapa tempat di Bandung yang bisa kamu kunjungi, di antaranya:

 

Observatorium Bosscha

source: pergidulu.com

Proses gerhana bulan ini berlangsung selama empat jam, di antaranya: awal gerhana parsial mulai pukul 18:48 WIB, awal gerhana total pukul 19.52 WIB, puncak gerhana mulai terjadi pukul 20.30 WIB, akhir totalitas 21.08 WIB, dan akhir gerhana bulan terjadi pada parsial pukul 22.11 WIB. Bosscha yang berada di Jalan Peneropong Bintang, Lembang salah satu tempat populer untuk melihat gerhana bulan. Akan tetapi, jalanan menuju Boscha akan macet, Kunafens bisa persiapkan dengan berjalan kaki.

 

 

Lapangan Gasibu Bandung

source: destinasibandung.com

Untuk melihat gerhana bulan langka yang terjadi pada 31 Januari 2018 bisa dilihat dari manapun. Salah satu tempat terbaik adalah lapangan. Di Bandung, Kunafens dapat memilih lapangan Gasibu, selain luas dan nyaman, lapangan Gasibu juga memiliki tempat yang strategis yakni berada di Jalan Diponogoro. Lapangan Gasibu dilalui banyak angkot, bus, dan juga aman jika harus menggunakan kendaraan online.

 

Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

source: tempatdanalamat

Gerhana Bulan yang langka karena terjadi pada 152 tahun yang lalu digunakan kesempatan oleh mahasiswa, dosen Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) untuk menggelar acara melihat gerhana bulan total bersama-sama di Menara Timur Fakultas  PMIPA-A UPI. Selain menyaksikan peristiwa yang langka ini, Kunafens juga bisa menambah pengetahuan yang akan diberikan para dosen UPI yang bersangkutan.

Bagaimana Kunafens, tertarik untuk menyaksikan Gerhana Bulan Langka pada 31 Oktober 2018 nanti? Pastikan kamu melihat peristiwa langka ini sedari awal, mengabadikannya, dan memilih tempat yang tepat dan juga dekat.

Post a Comment